Header Ads

Kabar Aceh Indonesia Media Sosial Kabar Seputaran Aceh, Nasional Hingga Mancanegara Melalui Sumber-Sumber Media Terpercaya.

Warga Keluhkan Jalan Kuala Langsa Dipenuhi Debu Akibat Dilalui Truk

Langsa - Warga dan pengendara kendaraan yang melintas jalan Kuala Langsa, kecamatan Langsa Barat mengeluh, dikarenakan jalan tersebut dipenuhi debu dan tanah akibat dilalui dump truk pengangkut tanah timbunan untuk pembangunan jalan lingkar.

Menurut Erlina, warga setempat, mengatakan selama dilakukan penimbunan kondisi jalan setiap hari penuh dengan debu sehingga banyak pengendara maupun masyarakat tidak nyaman.

Ya saya orang disini juga pedagang, jadi selama jalan ini dilalui truk pengangkut tanah timbunan membuat kami warga tidak nyaman karena jalan dipenuhi debu, katanya.

Namun ia mengakui jalan tersebut ada dilakukan penyiraman oleh pihak kontraktor pelaksana akan tetapi tidak maksimal.

Kadang-kadang mereka menyiram tapi tidak rutin sedangkan truk hampir setiap hari dioperasikan tentu sangat berdampak pada lingkungan, ujarnya.

Bahkan, kata dia, selama dilaksana pembangunan jalan lingkar banyak pedagang bakso bakar yang ada disepanjang jalan Kuala Langsa, merasa dirugikan karena dagangannya kurang laku.

Lapaknya dipenuhi debu jadi pembeli itu tidak nyaman, mereka juga semua mengeluh dan komplain ke saya, jadi kami para pedagang juga sudah memberi tahu kepada mereka (pelaksana) tapi ya satu hari disiram dua hari engak, ungkap Erlina.

Sumber : Media Aceh

No comments

Kabar Aceh © copyright 2017. Powered by Blogger.